Majas dan Pengertiannya

Jumat, 30 November 2012

      Majas atau gaya bahasa adalah bahasa berkias yang dapat menghidupkan atau meningkatkan efek dan menimbulkan konotasi atau makna kiasan tertentu.

1.Personifikasi
Adalah majas yang menggambarkan benda-benda tak bernyawa seolah-olah memiliki sifat-sifat insane (seperti manusia).

2.Simile
Adalah majas yang berupa perbandingan dua hal yang pada hakekatnya berbeda tetapi sengaja dianggap sama.

3.Pleonasme
Adalah majas penegasan yang memper gunakan kata yang sebenarnya tidak perlu karena makna tersebut sudah terkandung dalam kata yang diterangkan.